IMG_20240126_065658

Desa Tebing Tinggi  Pangkatan Dipilih Menjadi  Tempat Pelatihan Mantri BRI

IMG_20220307_112018

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Pelatihan Mantri Bank Rakyat Indonesia (BRI) Brilian Specialist Development Program (BSDP) Mantri  yang dilaksanakan di Desa Tebing Tinggi Pangkatan Kecamatan Pangkatan Kabupaten Labuhanbatu Sumatera Utara yang dilaksanakan mulai hari Senin – Rabu tanggal  7 – 9 Maret 2022.

Acara pelatihan ini diikuti oleh para Mantri BRI sebanyak 30 peserta dari 5 Cabang BRI yang ada di Sumatera Utara.

Ketua Panitia Ir.Yusak Mariyunianta MP, menyampaikan bahwa acara pelatihan ini dilaksanakan sangat dadakan, dan kami sangat bangga dengan tokoh – tokoh masyarakat yang ada di Desa Tebing Tinggi Pangkatan seperti Bapak Alim.

Baca Juga :

Wali Kota  Hendri Septa Apresiasi Rumah Pintar Cimpago 

Menyikapi Keluhan Warga Atas Banjir, Wali Kota Medan Turun Ke Lokasi

Beli Lembu Dengan Dana Desa Hilang 3 Ekor, Tidak Ada Laporan Polisi

Kenapa serapan KUR Mikro sangat rendah bagi bank – bank konvensional salah satunya BRI, dan hari ini kita akan melakukan pelatihan analis kredit dan langsung turun ke bawah dengan tujuan agar KUR Mikro ini dapat terlaksana dan sangat bermanfaat bagi masyarakat untuk meningkatkan perekonomian.

“BRI Institut yang luar biasa yang melakukan riset di masyarakat untuk memenuhi kebutuhan modal dan keuangan bagi masyarakat sehingga hari ini dilakukan pelatihan BSDP Mantri” jelasnya.

Pada kesempatan tersebut Kepala Desa Tebing Tinggi Pangkatan Suwanto  menyampaikan banyak terimakasih kepada panitia dan penyelenggara yang melakukan acara pelatihan Mantri di Desa kami ini, mudah – mudahan setelah acara ini di laksanakan pihak BRI semakin dekat dengan masyarakat.

Kita berharap dengan pelaksanaan kegiatan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat dalam hal meningkatkan perekonomian masyarakat Desa Tebing Tinggi Pangkatan, jelas Suwanto.

Pimpinan Cabang BRI Rantauprapat Ucok Raja Pohan pada sambutannya menyampaikan pelatihan Mantri BRI ini diikuti oleh 5 Kantor Cabang.

Saya jelaskan kenapa pelatihan Mantri BRI dilakukan di sini harus turun ke Masyarakat petani, karena kami dari BRI ada sampai di pelosok dan masyarakat membutuhkan layanan dan dengan pelatihan ini kami berharap 95 % masyarakat harus mendapatkan kemudahan pelayanan keuangan dari BRI.

Dengan pelatihan ini kita juga berharap agar teman – teman dapat naik kelas dan memiliki advaiser. Sekarang ini dengan kemajuan teknologi BRI juga memberikan kemudahan – kemudahan seperti membuka Rekening dengan online, transper dan lain – lain di manapun kita berada, jelasnya.

Dengan menabung  di BRI kita juga dapat fasilitas   asuransi dengan biaya tambahan Rp.50.000 selama setahun dan memperoleh pertanggungan Rp.30.000.000 apabila meninggal dunia.

Regional LPP BRI  Roni pada kesempatan ini menyampaikan bahwa pendidikan Manteri bisa dilakukan secara mandiri kenapa kita lakukan secara offline dengan tujuan agar para Mantri dapat melakukan pendekatan dengan masyarakat dengan tujuan dapat meningkatkan penyerapan KUR mikro BRI.

“Selain fungsi bisnis kita juga berharap para Mantri dapat meningkatkan fungsi sosial ” jelas Roni.

Bagi mantri dapat mengikuti pendidikan tahap awal seperti hari ini nanti selanjutnya para Mantri dapat mengikuti pendidikan jenjang berikutnya agar kita tidak kalah bersaing dalam melaksanakan tugas dan fungsinya masing- masing.

Ketua Koprasi RSPO Tebing Tinggi Pangkatan Sejahtera Khairul Anam pada sambutannya bahwa petani di Desa Tebing Tinggi Pangkatan tidak susah diarahkan dan sampai saat ini  masalah pembayaran angsuran atas pembiayaan  belum ada kendala, kalau boleh kami memperoleh pendanaan dari BRI maka kami berencana  membeli tanah bengkok untuk digunakan Masyarakat  bercocok tanam holtikultura dan selama ini desa kami ini setiap panen menghasilkan 30 ton semangka.

Acara ini dihadiri oleh Kepala Cabang BRI Rantauprapat Ucok Raja Pohan, Regional LPP Roni , Pembimbing  Ir.Yusak Mariyunianta MP, Kepala Desa Tebing Tinggi Pangkatan Suwanto,  Ketua Koprasi RSPO  Konsumen Tebing Tinggi Pangkatan Sejahtera Khairul Anam, Ketua Kelompok Tani Maju Fauna Abdul Halim Hasibuan, Manager  RSPO Asian Agri Hendra, Perangkat Desa Tebing Tinggi Pangkatan, Masyarakat.(Red)

pt sep gambar

Semifinal Indonesia VS Uzbekistan BP Ikanas Labuhanbatu Gelar Nobar 

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Ketua Badan Pemuda (BP) Ikatan Keluarga Nasution (Ikanas) Kabupaten Labuhanbatu Khairuddin Nasution SH, bakal menggelar nonton…

Read More...

Polres Labuhanbatu Lakukan Pengamanan di Gereja Saat Kebaktian

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Polres Labuhanbatu melakukan pengamanan di beberapa gereja di Kabupaten Labuhanbatu untuk memastikan keamanan dan ketertiban selama…

Read More...

GRIB – PAC Kecamatan Panai Hulu Menyantuni  Anak Yatim

Sepindonesia.com | LABUHANBATU  – Organisasi masyarakat Pengurus Anak Cabang Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (PAC- GRIB) Kecamatan Panai Hulu, Kabupaten Labuhan…

Read More...

Polsek Perbaungan Mengamankan Anggota Geng Motor 

Sepindonesia.com | SERGAI –Kapolsek Perbaungan AKP S Gurusinga melalui PS Kasi Humas Iptu Edward Sidauruk, Minggu (20/4/2024) siang. Ia menyebutkan,…

Read More...

Satbrimob Polda Kaltim Bagikan Paket Sembako Kepada Masyarakat

Sepindonesia.com | BALIKPAPAN – Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltim kembali melaksanakan kegiatan Jum’at Berkah dengan membagikan beberapa paket sembako…

Read More...

Bank BTPN Aek Nabara Disomasi 

Sepindonesia.com| LABUHANBATU – Langkah hukum berupa somasi yang pertama sudah dilakukan Ani Br Sinaga Ahli Waris dari Almarhum Suwedi nasabah…

Read More...

Kantor Hukum Beriman Panjaitan Somasi Ke-2 Kantor BPJS Ketenagakerjaan Rantauprapat 

Sepindonesia.com | Labuhanbatu – Belum di jawabnya somasi pertama yang sudah dikirim dan diterima Pihak BPJS Ketenagakerjaan cabang Rantauprapat terkait…

Read More...

Gempa Di Garut, Bumi Bergoyang Hingga Kabupaten Indramayu

Sepindonesia.com| INDRAMAYU – Gempa bumi yang terjadi di Kabupaten Garut terasa sampai Kabupaten Indramayu. Gempa berkekuatan magnitudo (M) 6,5 tersebut,…

Read More...

Pemdes Sidorukun Digugat Di Pengadilan Negeri Rantauprapat 

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Jumadi mewakili keluarga dari ahli waris didampingi kuasa hukumnya dari Kantor Hukum Beriman Panjaitan., S.H. MH…

Read More...