IMG_20240126_065658

Kapolda Sumut Gagas Pemanfaatan Lahan Tidur

IMG_20221013_175022

Sepindonesia.com | MEDAN – Dalam rangka menciptakan kestabilan harga pangan, khususnya cabai dan bawang merah, Kapolda Sumatera Utara (Sumut) Irjen Panca Putra menggagas pemanfaatan lahan tidur seluas 2 hektare untuk perkebunan cabai dan bawang.

Tak hanya itu, jenderal bintang dua itu juga meminta 24 Polres jajaran Polda Sumut, melakukan hal yang sama sehingga program ini juga mampu menyerap banyak tenaga kerja (padat karya).

Baca Juga :

Saat Melakukan Penangkapan, Personil Satres Narkoba Menjadi Korban Pemukulan

Duh! Proyek Dana Bumdes Desa Tebing Linggahara Diduga Mangkrak 

 

“Idenya ketika Pak Jokowi menekankan perlunya ketahanan pangan menghadapi kemungkinan resesi ekonomi. Kemudian saya melihat di Sumatera Utara ini banyak lahan tidur yang tidak dimanfaatkan, maka saya koordinasi dengan gubernur soal pemanfaatan lahan tidur tersebut hingga akhirnya kami (Polda) bisa menciptakan 2 hektare perkebunan cabai dan bawang,” ujar Kapolda Sumut Irjen Panca Putra, Rabu (12/10/2022).

Dikatakan, dalam program ketahanan pangan ini, pihaknya sengaja menggandeng petani lokal menjadi mitra. “Kendala para petani kan biasanya masalah permodalan dan tidak punya lahan, lewat program ini kita berdayakan. Dalam urusan pemasaran juga ada banyak persoalan, salah satunya setelah panen mereka harus dipaksa menjualnya dengan harga murah. Maka kami mengajak mereka menjadi mitra, mereka yang mengelola perkebunan ini dan setelah panen dan dijual hasilnya dibagi 2,” tutur mantan Direktur Penindakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ini.

Dalam rangka program ketahanan pangan ini, tambahnya, Polda akan berkoordinasi dengan pemda setempat agar para petani tak lagi dipermainkan para tengkulak.

“Dinas terkait dan koperasi harus berperan, termasuk dalam pengendalian harga barang pokok di sini. Dulu harga cabai dan bawang sempat tinggi sekali, dengan program ini diharapkan tak ada lagi spekulasi harga,” katanya.

“Untuk mencegah spekulasi harga pangan nanti semua pihak harus bersinergi. Daerah yang kekurangan bahan pokok tertentu harus disupport daerah lain sehingga tidak ada inflasi yang berlebihan,” lanjutnya.

Panca juga menambahkan hasil panen cabut tersebut nanti dibagi hasil dengan para petani. “Hasil panen cabe ini nanti kita bagi dengan petani yang menanam, “ucapnya.

Sementara Soleh, yang dipercayakan kapolda mengelola menanam cabe mengaku senang karena selama ini mereka kesulitan lahan dan modal.

“Terus terang senang sekali dipercayakan kapolda untuk menggarap lahan seluas 2 hektare ini untuk menanam cabe karena hasilnya nanti dibagi dua, “ jelas Soleh.(Red)

pt sep gambar

Pjs.Bupati Laksanakan Rapat Koordinasi Percepatan Penanganan Stunting Di Labuhanbatu

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Pjs. Bupati Labuhanbatu Drs. Mhd. Fitryus, SH.MSP tekankan kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk melakukan…

Read More...

Tiga Pendeta Mengunjungi Labuhanbatu Untuk Memotivasi Jemaat Agar Kuat Dimasa Sulit

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Tiga Pendeta berkunjung Kabupaten Labuhanbatu yakni Pdt.Yusuf Hutajulu, Pdt. Kornelius Sibarani, Pdt. Cina Pola Sirait untuk…

Read More...

Poslab Segera Persiapkan Tim Liga 3 Dan Junior Untuk Kompetisi Tahun 2021

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Untuk memajukan Sepakbola di Kabupaten Labuhanbatu pengurus Poslab Labuhanbatu membuat program pembentukan tim junior dan senior…

Read More...

Pjs. Bupati Labuhanbatu Mengundang Manager PT.PLN UP3 Rantauprapat

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Pjs.Bupati Labuhanbatu Drs.Mhd.Fitryus SH.MSP, mengundang Manager PT.PLN UP3 Rantauprapat untuk menjalin silaturahmi yang dilaksanakan di Ruang…

Read More...

Pjs.Bupati Labuhanbatu Kunjungi Kantor Bawaslu, Memantau Kesiapan Pengawasan Kampanye

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Pjs. Bupati Labuhanbatu Drs.Mhd.Fitryus SH.MSP didampingi Asisten 1 Sarimpunan Rironga, MPd, mengunjungi Kantor Bawaslu untuk memantau…

Read More...

Alm. Fadillah Agustina SH,MKn Meninggal Dunia Bukan Karena Covid – 19

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Almarhumah Fadillah Agustina SH,MKn meninggal dunia pada Rabu (21/10/2020) sekira pukul 19.00.WIB di Rumah Sakit Royal…

Read More...

Akhirnya, Pengedar Narkoba Di Hiburan Malam Rantauprapat Terciduk Juga

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Personil Satuan Reserse Narkoba Polres Labuhanbatu dipimpin AKP Martualesi Sitepu, SH.MH beserta Kanit 2 IPDA Tito…

Read More...

Mantan Residivis 365, Diciduk Tekab Reskrim Polsekta Kota Pinang, Simpan Sabu Di Saku

Sepindonesia.com | LABUSEL – Sebagai upaya pemberantasan peredaran Narkoba di Wilayah Hukum Polsekta Kota Pinang, Tim Khusus Anti Bandit (Tekab)…

Read More...

Tekap Reskrim Polsek Kualuh Hulu Amankan Pengedar Sabu Di Aek Kanopan

Sepindonesia.com | LABURA  – Tim Khusus Anti Bandit (Tekab) Unit Reskrim Polsek Kualuh Hulu yang dipimpin Kanit Reskrim IPDA Eko…

Read More...