Screenshot_2024-10-23-20-45-02-91_3a637037d35f95c5dbcdcc75e697ce91

Kodam I/BB Beri Gizi Seimbang Kepada 250 Siswa

Oplus_16908288

Foto : Kodam I/Bukit Barisan meberikan anak sekolah makanan bergizi gratis.

Sepindonesia.com | MEDAN – 
Kodam I/Bukit Barisan terus menunjukkan komitmennya terhadap peningkatan kualitas generasi muda melalui program ‘Makan Sehat Bergizi’ yang digelar di Madrasah Ibtidaiyah Swasta Al-Iklasiah, Jalan Beo No.13, Kelurahan Sei Sikambing, Kecamatan Medan Sunggal, Sumatera Utara. Jumat (02/05/2025).

Sebanyak 250 siswa mengikuti kegiatan yang bertujuan membentuk kesadaran sejak dini tentang pentingnya gizi dalam tumbuh kembang anak.

Dipimpin langsung oleh Pamen Ahli Pangdam I/BB Bidang OMSP, Kolonel Inf Firalta Paksana Tarigan SE. Kegiatan dimulai dengan edukasi sederhana seputar gizi, lalu dilanjutkan dengan pembagian makanan sehat.

Kegiatan ini bukan hanya soal berbagi makanan, tetapi menanamkan kebiasaan sehat sejak dini, pungkas Kolonel Firalta Tarigan

Kapendam I/BB, Kolonel Inf Asrul Harahap, menjelaskan bahwa kegiatan ini adalah bentuk nyata dari instruksi Pangdam I/BB, Mayjen TNI Rio Firdianto untuk membangun kedekatan TNI dengan masyarakat secara langsung dan bermakna.

Masih banyak anak-anak kita yang datang ke sekolah dengan perut kosong atau hanya makan jajanan rendah gizi. Ini bukan sekadar soal kesehatan fisik, tetapi masa depan bangsa, terangnya.

Dengan langkah ini, Kodam tidak hanya memberi makanan, tetapi juga membuka mata masyarakat akan pentingnya pendidikan gizi sejak dini. Kami berjuang menciptakan kesadaran bahwa pola makan sehat harus menjadi bagian dari budaya sehari-hari anak-anak di sekolah.

Anak-anak ini adalah harapan bangsa, dan mereka berhak mendapat yang terbaik, ucap Kapendam, menyuarakan harapan besar di balik kegiatan ini.

Turut hadir dalam kegiatan, Danden Harjasa Int Bekangdam, Wadan Den Har Bekangdam, Bhabinkamtibmas Polsek Medan Sunggal, Dantim Harmatang, Dantonbek Denhar 1/Medan, Babinsa 0201-06/MS, Lurah Sei Sikambing, Kepling, serta para guru dan staf pengajar MIS Al-Iklasiah.

Kolaborasi antarinstansi ini menandai pentingnya peran bersama dalam menjamin generasi muda mendapatkan perhatian gizi yang baik.

(Jhonranes Tarigan)

pt sep gambar

Polsek Indrapura Berhasil Ungkap Kasus Pencurian Sepeda Motor

Foto : Dua Tersangak pelaku pencurian sepeda motor Muhammad Sukri dan Hanafi Sitorus Pane Sepindonesia.com | BATU BARA – Polsek…

Read More...

Pangdam I/BB Terima Atase Darat Singapura

Foto : Panglima Kodam I/Bukit Barisan, Mayjen TNI Rio Firdianto, menerima kunjungan kehormatan Atase Darat Singapura di Jakarta. Sepindonesia.com |…

Read More...

Polres Batu Bara Gelar Uji Bela Diri untuk UKP Periode 1 Juli 2025

Foto : Polres Batu Bara menggelar kegiatan uji bela diri untuk Usulan Kenaikan Pangkat (UKP) periode 1 Juli 2025. Sepindonesia.com…

Read More...

Warga Asahan Hendak Mengedar Sabu,  Diciduk Personil Polres Labuhanbatu 

Foto : Tersangka Tindak Pidana Penyalahgunaan Narkotika berinisial H alias Sihen (29). Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Tim Opsnal Satres Narkoba…

Read More...

Polsek lima Puluh Tangkap Pengedar Sabu 

Foto : Tersangka Tindak Pidana Narkotika Rasid alias Culit. Sepindonesia.com | BATU BARA – Polres Batu Bara berhasil mengungkap kasus…

Read More...

Pengedar Sabu Kembali Diciduk Personil Polres Labuhanbatu 

Foto : Tersangka Pengedar Narkotika jenis Sabu inisial MT alias Yopi (35). Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Satuan Reserse Narkoba (Satres…

Read More...

Kodam I/BB Beri Gizi Seimbang Kepada 250 Siswa

Foto : Kodam I/Bukit Barisan meberikan anak sekolah makanan bergizi gratis. Sepindonesia.com | MEDAN –  Kodam I/Bukit Barisan terus menunjukkan…

Read More...

Polsek Labuhan Ruku  Patroli Untuk Antisipasi Aksi Premanisme 

  Sepindonesia.com | BATU BARA – Polsek Labuhan Ruku melaksanakan kegiatan patroli dalam rangka mengantisipasi aksi premanisme dan kejahatan jalanan di…

Read More...

Personil Polsek Lima Puluh Antisipasi Gangguan Kamtibmas

Foto : Personil Polsek Lima Puluh melaksanakan kegiatan patroli mobile untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polsek Lima Puluh….

Read More...