Screenshot_2024-10-23-20-45-02-91_3a637037d35f95c5dbcdcc75e697ce91

Bupati Karo Rakor Bersama Kepala Daerah se-Sumut

Oplus_131072

Bupati Karo Brigjen Pol (Purn) Dr dr Antonius Ginting Sp.OG M.Kes, ikuti Rapat Koordinasi (Rakor) dengan seluruh kepala daerah kabupaten/ kota se- Sumatera Utara, di Aula Tengku Rizal Nurdin Jalan Sudirman Kota Medan, Kamis (13/3/2025).

Sepindonesia.com | MEDAN  – Bupati Karo Brigjen Pol (Purn) Dr dr Antonius Ginting Sp.OG M.Kes, ikuti Rapat Koordinasi (Rakor) dengan seluruh kepala daerah kabupaten/ kota se- Sumatera Utara, di Aula Tengku Rizal Nurdin Jalan Sudirman Kota Medan, Kamis (13/3/2025).

Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Bobby Afif Nasution didampingi oleh Wakil Gubernur Sumut Surya dan Pj Sekretaris Daerah Provinsi Sumut Effendy Pohan, memimpin rapat koordinasi dengan seluruh kepala daerah kabupaten/ kota.

Saat memimpin rapat, Gubernur Sumatera Utara, Muhammad Bobby Afif Nasution menyampaikan bahwa akan menyelesaikan kewajiban Dana Bagi Hasil (DBH) periode 2023-2024.

Penyelesaian kewajiban Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut ini akan dilakukan di tahun ini.

Total kewajiban DBH yang harus ditransfer Pemprov Sumut kepada 33 kabupaten/ kota selama periode 2023-2024 sekitar Rp 2,2 triliun. Sedangkan untuk periode 2025, Pemprov Sumut juga berkomitmen menyelesaikan di tahun ini tergantung pada realisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD).

“Ini sudah kita anggarkan di Tahun 2025 untuk periode 2023-2024, kita akan bayarkan, untuk tahun berjalan 2025 kita (kabupaten/kota) harus bekerja sama, berkolaborasi untuk meningkatkan perolehan pajak daerah, khususnya pajak kendaraan bermotor,” kata Bobby Nasution.

Total DBH yang akan disalurkan Pemprov Sumut ke kabupaten/kota di Tahun 2025 (periode 2023-2024-2025) sekitar Rp3,55 triliun. Namun, Bobby Nasution meminta kepala daerah mengalokasikan anggaran  agar bisa mencapai Universal Health Coverage (UHC) 98%.

“Pembagian anggaran UHC itu kami sepakati 20% provinsi, 80% daerah. Nah yang 80% itu bisa bapak-bapak ambil dari DBH, rata-rata hanya sekitar 25% dari DBH. Kalau yang sudah UHC kami tetap transfer DBH dan 20% anggaran untuk UHC, UHC ini sangat penting untuk masyarakat kita,” kata Bobby Nasution.

Hal ini disambut gembira seluruh bupati/ walikota yang hadir di Aula Tengku Rizal Nurdin. Bupati/walikota mendapat angin segar di tengah efisiensi yang menjadi kebijakan Presiden RI Prabowo Subianto tahun ini. (Ardi)

pt sep gambar

Polres Tanah Karo Berikan Pengamanan Ibadah Jumat Agung 

Foto : Polres Tanah Karo melaksanakan pengamanan di sejumlah gereja, khususnya gereja prioritas di wilayah Kecamatan Kabanjahe Sepindonesia.com | KARO…

Read More...

Pangdam I/BB Kunjungi Bupati Deli Serdang

Foto : Pangdam I/Bukit Barisan, Mayjen TNI Rio Firdianto, melakukan kunjungan silaturahmi ke Kantor Bupati Deli Serdang Sepindonesia.com | DELI…

Read More...

Kapolda Metro Jaya Pimpin Sertijab 6 Pejabat Utama, Ini Daftarnya

Foto : Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab) enam pejabat utama Polda Metro Jaya….

Read More...

Wakil Ketua Komisi III DPR Apresiasi Pengungkapan Penyelundupan Sabu Jaringan Internasional oleh Polri

Foto : Wakil Ketua Komisi III DPR RI Rano Alfath  Sepindonesia.com | JAKARTA – Wakil Ketua Komisi III DPR RI…

Read More...

Pemuda Adat Poco Leok Melapor ke Mabes Polri

Foto : Pemuda adat Leok Melapo yang melapor ke Mabes Polri, LPSK dan Kompolnas Sepindonesi.com | JAKARTA  – Koalisi Advokasi…

Read More...

Polsek Berastagi dan Unit Inafis Satreskrim Polres Tanah Karo Evakuasi Penemuan Mayat

Foto : Personil Polsek Berastagi dan tim inafis Polres Tanah Karo mengevakuasi jenazah di Desa Guru Singa  Sepindonesia.com KARO  –…

Read More...

Pelaku Penggelapan  Mengaku Sebagai Korban Curas 

Foto : tersangka penggelapan uang BRILink Sepindonesia.com | OGAN ILIR – Seorang pegawai BRILink Siti Fatimah (21) yang awalnya mengaku…

Read More...

Jurtini Siregar Hadirkan Saksi Kunci Atas Tanah Orang Tuanya

Foto : proses sidang mendengarkan keterangan saksi di Pengadilan Negeri Rantauprapat  Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Sidang gugatan Jurtini Siregar terkait…

Read More...

Staf Ahli Bupati Pimpin Rakor Lintas Sektor Implementasi ILP  

Foto : Staf Ahli Bupati Labuhanbatu M. Rizaldi memimpin rapat Koordinasi Lintas Sektor dalam Implementasi Integrasi Layanan Primer (ILP)  Sepindonesia.com…

Read More...