Bupati Karo Hadiri Acara Sertijab Kepala BPK Perwakilan Provinsi Sumatera Utara
Foto, serah terima Kepala BPK Perwakilan Provinsi Sumatera dari Eydu Oktain Panjaitan SE MM Ak CA CSFA, kepada Paula Henry…
Sepindonesia.com | KARO – Polsek Barusjahe bergerak cepat mengatasi kejadian tanah longsor yang menutupi badan jalan penghubung antara Desa Barusjahe dan Desa Serdang, tepatnya di Jalan Tambak Sukat, Kecamatan Barusjahe, Kabupaten Karo, Selasa (7/1/2025). Kejadian tersebut dilaporkan pertama kali oleh pengguna jalan pada pukul 05.00 WIB.
Longsor menyebabkan material tanah menutupi badan jalan, sementara separuh badan jalan lainnya longsor hingga kedalaman sekitar 30 meter. Akibat kejadian ini, aliran listrik PLN di Desa Serdang terputus dan pasokan air bersih ke Desa Barusjahe juga terganggu.
Dipimpin langsung oleh Kapolsek Barusjahe, AKP Bonar H Pohan SH personel Polsek Barusjahe bersama TNI dan masyarakat setempat melakukan pembersihan material tanah longsor. Dengan menggunakan alat manual seperti cangkul dan parang, serta menyiram material tanah, akses jalan berangsur angsur kembali terbuka.
Pukul 09.00 WIB, material tanah yang menutupi badan jalan berhasil dibersihkan, sehingga jalur dapat dilalui oleh pejalan kaki dan kendaraan roda dua. Namun, kendaraan roda empat (R4) masih belum dapat melintas karena kondisi separuh badan jalan yang longsor memerlukan perbaikan lebih lanjut.
Polsek Barusjahe telah berkoordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum (PU) dan Dinas Bina Marga Kabupaten Karo untuk menangani sisa material dan memperbaiki kerusakan jalan.
Kapolsek Barusjahe memastikan tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Namun, dampak longsor cukup signifikan terhadap aktivitas masyarakat, terutama terkait transportasi, aliran listrik, dan pasokan air bersih.
Kapolsek Barusjahe, AKP Bonar H Pohan SH menyampaikan apresiasi kepada masyarakat yang bekerja sama dalam upaya pembersihan dan pemulihan akses jalan. “Kami akan terus memantau perkembangan dan berkoordinasi dengan instansi terkait agar jalur ini segera dapat digunakan kembali oleh seluruh jenis kendaraan,” ujar Kapolsek.
(Bapur)
Foto, serah terima Kepala BPK Perwakilan Provinsi Sumatera dari Eydu Oktain Panjaitan SE MM Ak CA CSFA, kepada Paula Henry…
Foto, Kepala Dinas Kominfo Ahmad Fadly Rangkuti membacakan pidato tertulis Bupati Labuhanbatu dr. Hj. Maya Hasmita. Sepindonesia.com | LABUHANBATU –…
Foto, anggota Kominitas Batu akik dan permata (Baper) Tangsel Sepindonesia.com | TANGERANG – Komunitas BAPER (Batu Akik dan Permata) Tangsel…
Bupati Karo Brigjen Pol (Purn) Dr dr Antonius Ginting Sp.OG M.Kes dan Wakil Bupati Karo Komando Tarigan SP, bersilaturahmi degan…
Foto, Bupati Labuhanbatu Hj. Maya Hasmita Sp.OG. M.K.M bersama masyarakat saat melaksanakan safari ramadhan Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Bupati Labuhanbatu,…
Foto, Mahasiwa melaksanakan diskusi kebangsaan Sepindonesia.com | TEBING TINGGI –Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Al-Washliyah (IPA) Kota Tebing Tinggi, Himpunan Mahasiswa…
Foto, Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK) Irjen. Pol. Dadang Hartanto dalam Seminar Nasional bertajuk “Mewujudkan Pelayanan Polri yang Responsif…