IMG_20240126_065658

Danrem 031/WB Bersama Taruna Akmil 2023 Ikut Atasi Kesulitan Korban Banjir di Kampar

IMG_20231231_091131

Sepindonesia.com | MEDAN – Meski sedang cuti, sejumlah Taruna Akademi Militer (Akmil) 2023 asal Provinsi Riau ikut turun bersama Danrem 031/WB, Brigjen TNI Dany Rakca Andalasawan, SAP, ke lokasi banjir di Desa Buluh Cina, Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar, Sabtu (30/12/2023).

Dengan perahu, para Taruna Akmil itu menyusuri lokasi banjir. Mereka juga tidak ragu mengulurkan tangan membantu proses evakuasi. Bahkan mereka juga ikut membagikan sembako kepada ratusan warga yang terdampak bencana.

Tidak kurang 150 paket sembako yang dibagikan para Taruna Akmil itu saat menyusuri lokasi banjir bersama Danrem 031/WB, terang Kapendam I/BB, Kolonel Inf Rico J Siagian, SSos, memberi keterangan pers di Media Center Kodam I/BB, Jl Rotan, Medan Petisah.

Kehadiran Taruna Akmil ini sedikit banyak mengurai beban psikologis yang dialami para korban bencana.

Banjir seperti di wilayah ini sudah kerap terjadi dan berulang setiap tahun, namun baru kali ini mendapat perhatian besar dari TNI AD khususnya Taruna Akmil yang hadir bersama Danrem 031/WB.

Kepedulian Taruna Akmil dalam membantu warga korban banjir, merupakan implementasi TNI AD hadir mengatasi kesulitan rakyat di wilayah, disamping sebagai sarana praktik dari teori pelajaran Pembinaan Teritorial (Binter) yang diperoleh di kelas selama masa pendidikan, ucap Kapendam.

Saat meninjau lokasi banjir bersama Taruna Akmil, Danrem 031/WB merencanakan untuk menggelar program Karya Bakti TNI di Desa Buluh Cina pada tahun depan.

Karya Bakti TNI itu nantinya akan menyasar pembangunan kiri-kanan badan menuju Desa Buluh Cina.

Danrem menjelaskan akan meninggikan badan jalan yang ada, dan rencananya karya bakti akan digelar pada April 2024.

Terkait rencana ini, warga masyarakat di Desa Buluh Cina diharapkan ikut berpartisipasi dalam gotong royong bersama prajurit, sehingga banjir akibat luapan sungai tidak lagi menyerang ke pemukiman penduduk.

Turut hadir mendampingi Danrem dan Taruna Akmil, di antaranya para PJU Korem 031/WB, Ketua Persit KCK Koorcabrem 031 PD I/BB, Danramil 06/Siak Hulu, serta anggota Polri dan tokoh adat bersama Ninik Mamak, dan yang lainnya.

(Jhonranes Tarigan)

pt sep gambar

Kasatpolairud Polres Labuhanbatu Beserta Personil Serahkan Bantuan Ke Rumah Pasulukan

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Kasat Polairud Polres Labuhanbatu, AKP Iman Azahari Ginting SH MH, berkunjung ke Rumah Persulukan di Desa…

Read More...

Pekerjaan Kementerian PUPR Di Bulu Cina Terhenti, Diduga Salah Material

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Pekerjaan pembuatan parit di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) Km 301 Dusun Bulu Cina Keluarahan Sidorejo Kecamatan…

Read More...

Bupati Labuhanbatu Menandatangani Nota Kesepakatan Program Keumatan Bagi Kristen

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Bupati Labuhanbatu Bapak H. Andi Suhaimi Dalimunthe, ST.MT didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Labuhanbatu Ny. Hj….

Read More...

Tekab Resum Polres Labuhanbatu Dipukul Pakai Batu Oleh Pelaku Curat 

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Tim Khusus Anti Bandit  (Tekab) tim 3 Unit Resum yang dipimpin oleh Kanit 1 Resum IPTU…

Read More...

Lagi Asik Menghisap Sabu Di Sawitan, Fauzi Diringkus Polisi

Sepindonesia.com | LABUSEL – Personel Unit Reskrim Polsek Kampung Rakyat yang dipimpin Kanit Reskrim Ipda R.Manik, berhasil mengamankan seorang laki…

Read More...

Bupati Labuhanbatu Salurkan Zakat Dan Infak BAZNAS Labuhanbatu

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Bupati Labuhanbatu Bapak H. Andi Suhaimi Dalimunthe, ST.MT menyerahkan Zakat dan Infak dari Badan Amil Zakat…

Read More...

Bupati Labuhanbatu: Petugas Kesehatan Adalah Garda Terdepan Penanganan Covid -19

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Bupati Labuhanbatu H.Andi Suhaimi Dalimunthe, ST.MT memberikan kata penyemangat kepada tenaga medis perawat yang bertugas di…

Read More...

Bupati Labuhanbatu: Pertumbuhan UMKM Akan Mengurangi Tingkat Pengangguran

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Bupati Labuhanbatu H. Andi Suhaimi Dalimunthe, ST.MT hadiri Workshop Kewirausahaan dan Peningkatan Usaha Mikro, Kecil dan…

Read More...

Bupati Labuhanbatu Apresiasi Pergelaran Wayang Kulit Di Desa Sei Jawi – Jawi

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Bupati Labuhanbatu H. Andi Suhaimi Dalimunthe, ST.MT menghadiri acara bersih desa bersama masyarakat Desa Sei Jawi…

Read More...