Screenshot_2024-10-23-20-45-02-91_3a637037d35f95c5dbcdcc75e697ce91

Peduli Tempat Pariwisata, Prawita Genppari Indramayu Bersih Bersih Pantai Ketapang

IMG_20230617_144321

Sepindonesia.com | INDRAMAYU – Peduli dengan lingkungan tempat pariwisata yang bersih, Dewan Pimpinan Daerah Pegiat Ragam Wisata Nusantara Gerakan Nasional Pecinta Pariwisata Indonesia (PRAWITA GENPPARI) Kabupaten Indramayu laksanakan giat bersih-bersih sampah di Pantai Ketapang, Desa Juntinyat, Kecamatan Juntinyat, Kabupaten Indramayu.

Hal tersebut wujud nyata dari Prawita Genppari dalam rangka menjaga keasrian lingkungan dan alam sekitar tempat obyek pariwisata yang bersih. Pengurus dan anggota Prawita Genppari Indramayu tumpah ruah turun langsung membersihkan sampah yang ada dilingkungan pantai.

Ketua DPD Prawita Genppari Kabupaten Indramayu, Muhammad Royani mengatakan kegiatan ini adalah langkah nyata dari Genppari dalam menjaga alam beserta isinya.

“Bersih-bersih pantai adalah salah satu program dari Genppari Indramayu dalam rangka menjaga keasrian alam yang ada di lingkungan kita. Salah satunya di pantai ketapang ini,” kata Royani, Sabtu (17/06/2023) saat diwawancara awak media di Pantai Ketapang Desa Juntinyuat Kecamatan Juntinyuat Kabupaten Indramayu.

Baca Juga :

Diduga Trotoar Di Jalan Ahmad Yani Diperjualbelikan Kepada Pedagang

Santi Wanita Paruh Baya Ini Diamankan Polisi

Masih kata Royani, hal ini juga dilakukan guna mengingatkan kepada masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan agar alam selalu terjaga dan jangan sampai membuang sampah sembarangan.

“Kami juga mengajak kepada masyarakat luas agas tidak membuang sampah sembarangan dan mari bersama-sama kita selalu menjaga kelestarian lingkungan,” sambungnya.

Sementara itu, pengelola wisata pantai Ketapang, Acong mengungkapkan pihaknya mengapresiasi program kerja Prawita Genppari yang telah bersama-sama bertujuan menjaga keasrian alam dan lingkungan obyek pariwisata.

Dia juga mengajak kepada seluruh element masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan agar tidak terjadi hal-hal yang merusak alam salah satunya karena soal sampah.

“Mari bersama-sama kita menjaga lingkungan, kalau bukan kita siapa lagi. Kalau tidak dari sekarang mau kapan lagi, mari kita jaga alam dan lingkungan sehingga alam pun menjaga kita,” pungkasnya.

Prawita GENPPARI merupakan perkumpulan pegiat pariwisata Indonesia. Lahir atas dorongan yang kuat untuk memajukan pariwisata, seni budaya dan pemberdayaan UMKM untuk memajukan pariwisata Indonesia.

Sebagai negara kepulauan yang memiliki belasan ribu pulau, Indonesia memiliki keragaman potensi wisata yang luar biasa banyaknya. Baik wisata alam, wisata seni dan budaya, wisata sejarah, wisata religi, dan berbagai jenis wisata lainnya.

Merujuk pada fakta tersebut, maka Prawita GENPPARI aktif mengedukasi SDM kepariwisataan dengan berbagai program, termasuk mengembangkan desa – desa wisata di seluruh tanah air.
( Cecep )

pt sep gambar

Rivan A Purwantono Resmi Ditunjuk BUMN Sebagai Direktur Utama PT Jasa Marga

Foto : Rivan A. Purwantono Sepindonesia.com | JAKARTA  – Kementerian BUMN secara resmi mengumumkan penunjukan Rivan A. Purwantono sebagai anggota…

Read More...

Tidak Main – Main, Polres Labuhanbatu Amankan Sabu Hampir 1 Kg

Foto : Kapolres Labuhanbatu didampingi Pejabat Utama (PJU) menggelar konferensi pers (press release) di depan Mapolres Labuhanbatu, Jalan MH. Thamrin,…

Read More...

Pemdes Sidorukun Kalah Atas Gugatan Ahliwaris Alm.Iskhak

Foto : Kuasa Hukum AhlinWaris Alm.Iskhak, Beriman Panjaitan,SH.MH dan Ketua Majelis Hakim PN Rantauprapat Tommy Manik,SH. Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Majelis…

Read More...

Kasdam I/BB Hadir Secara Virtual Halal Bihalal Presiden RI Bersama Purnawirawan TNI-Polri

Foto : Kasdam I/Bukit Barisan, Brigjen TNI Arif Hartoto, SE, MSc bersama organisasi purnawirawan TNI-Polri di Sumatera Utara, seperti PPAD,…

Read More...

Kadis Kesehatan Langkat Diperiksa Kejatisu Terkait Pengadaan Obat dan BMPH 2023

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Langkat (Dok. sepindonesia.com/SR) Sepindonesia.com  | LANGKAT – Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kejatisu) dikabarkan tengah mendalami laporan…

Read More...

Kasus Rudapaksa di Batu Bara,  Polres Terapkan Hukum yang Berlaku

Foto : Kasi Humas Polres Batu Bara, IPTU Ahmad Fahmi, SH Sepindonesia.com | BATU BARA – Kasus rudapaksa yang dilakukan…

Read More...

Mafia BBM Subsidi Diduga Ancam Oknum Wartawan 

Foto : Sejumlah wartawan yang ikut keberatan atas dugaan pengancaman yang dilakukan mafia BBM Bersubsidi. Sepindonesia.com | LUMAJANG  – Terkait…

Read More...

Pria di Bakaran Batu Tak Berkutik Saat Ditangkap

Foto : Tersangka tindak pidana inisial AR alias Aulia (27), Seorang pria warga Jalan Sadikin Lestari, Simpang Mangga Bawah, Kelurahan…

Read More...

Informasi Pemadaman Listrik di Labusel Kamis 8 Mei 2025

Foto : Ilustrasi Pemadaman Listrik Sepindonesia.com | AEK NABARA – PT.PLN (Persero) UP3 Rantauprapat ULP Aek Nabara akan melakukan pemadaman…

Read More...