Bupati Saksikan Penyembelihan Hewan Kurban Pemkab Labuhanbatu
Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Bupati Labuhanbatu H.Andi Suhaimi Dalimunthe ST,MT menyaksikan penyembelihan Hewan Kurban dari Pemkab Labuhanbatu di halaman kantor…
Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Personil Polsek Panai Tengah yang dipimpin oleh Kompol Rusdi Koto, SH,MH mengevakuasi korban tenggelam atas nama Bambang Panca Darma (31) di belakang PDAM Desa Sei Rakyat, Kecamatan Panai Tengah, Kabupaten Labuhanbatu Sumatera Utara pada Sabtu (21/1/2023) sekira pukul 07.30 WIB.
Kapolres Labuhanbatu AKBP James Hasudungan Hutajulu SIK,SH.MH.MIK melalui Kapolsek Panai Tengah Kompol Rusdi Koto,SH.MH menyampaikan pada Minggu (22/1/2023) bahwa ada informasi diterima adanya orang tenggelam di pada Kamis (19/1/2023) sekira pukul 19.44 WIB di Dermaga Pelabuhan Syahbandar KPLP Tanjung Sarang Elang, Kecamatan Panai Hulu, Kabupaten Labuhanbatu Sumatera Utara.
Dari hasil penyelidikan diketahui bahwa korban Bambang Panca Darma (31) merupakan warga Jln Belibis Bakaran Batu, Rantau Prapat Kabupaten Labuhanbatu yang bekerja sebagai karyawan PT.PLN ( Persero), jelas Kapolsek Panai Tengah.
Kompol Rusdi Koto,SH MH juga menjelaskan kronologis tenggelamnya korban dimana pada hari Kamis (19/1/2023) sekitar pukul 17.00 WIB korban dan ketiga saksi yakni Yudi (35), Risky (33) dan Erwin Nasution (40) yang ketiganya sebagai karyawan PT PLN (Persero) selesai mengerjakan jaringan PLN, koban bersama ketiga teman kerjanya ini pergi memancing ke dermaga Pelabuhan Syahbandar KPLP Tanjung Sarang Elang, Kecamatan Panai Hulu, sambil minum kopi.
Baca Juga :
Kemudian sekitar pukul 19.45 WIB, Korban terpeleset di pinggir tangkahan yang membuat korban terjatuh ke sungai Barumun,
kemudian ketiga saksi berusaha menolong dengan mengambil baju pelampung dari Spitbod milik KPLP yang berjarak sekitar 30 meter dari tempat kejadian.
Selanjutnya temannya tersebut melempar pelampung ke arah korban tapi tidak sampai kepada korban, Erwin Nasution melompat untuk membantu korban dengan memakai pelampung tapi tidak bisa sampai memegang korban, dan Korban tenggelam dan hanyut, atas kejadian tersebut Personil Polsek Panai Tengah bersama, Personil Pol Airud Sei Berombang, Personil Koramil 04 /Labuhan Bilik, Pers KPLP Tanjung Sarang Elang, Anggota BPBD Labuhan Bilik, Pers Kamla Sei Berombang, Anggota BPBD Kabupaten Labuhanbatu dan Masyarakat Desa Tanjung Sarang Elang berusaha untuk mencari keberadaan korban dan pada Sabtu (21/1/2023) sekira pukul 07.30 WIB, korban ditemukan dua orang nelayan yakni M.Rudi (33) dan Mukhyar Harahap (55) dengan kondisi korban tidak bernyawa lagi, jelas Kapolsek Panai Tengah.
Berdasarkan Informasi dari masyarakat telah ditemukannya jenazah korban, pihak Polsek Panai Tengah bersama dengan Masyarakat melakukan Evakuasi korban dan selanjutnya korban dibawa ke Puskesmas Sei Pinang, Kecamatan Panai Hulu untuk melakukan Visum dan keluarga korban membuat surat menyatakan agar tidak dilakukan autopsi dan jenazah korban diserahkan kepada keluarganya, tutup Kompol Rusdi Koto.(Red)
Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Bupati Labuhanbatu H.Andi Suhaimi Dalimunthe ST,MT menyaksikan penyembelihan Hewan Kurban dari Pemkab Labuhanbatu di halaman kantor…
Sepindonesia.com | LABUHANBATU – DPRD Kabupaten Labuhanbatu menyetujui Ranperda menjadi Perda Kabupaten Labuhanbatu, hal ini di sampaikan delapan fraksi yang…
Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Bupati Labuhanbatu H.Andi Suhaimi Dalimunthe ST,MT Didampingi ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Labuhanbatu Hj.Rosmanidar Hasibuan menghadiri…
Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Bupati Labuhanbatu H. Andi Suhaimi Dalimunthe, ST.MT menyerahkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) tahap…
Sepindonesia.com | LABUSEL – Tiga laki laki dewasa berhasil diamankan personel Unit Reskrim Polsek Torgamba dalam tindak pidana pencurian sebagaimana…
Sepindonesia,com | LABUSEL – Team Khusus Anti Bandit (Tekab) unit reskrim Polsekta Kota Pinang berhasil menangkap pelaku tindak pidana Narkoba…
Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Bupati Labuhanbatu H.Andi Suhaimi Dalimunthe ST,MT Labuhanbatu meresmikan terbentuknya Persatuan sepak bola Rumah Sakit Umum Daerah…
Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Sebanyak 168 tim senam ahoi memperebutkan piala Bupati Labuhanbatu dalam ajang perlombaan senam ahoi Nusantara tahun…