Screenshot_2024-10-23-20-45-02-91_3a637037d35f95c5dbcdcc75e697ce91

GANAS Berikan Fasilitas Dan Makanan Gratis Kepada Jemaat GPdI Ujung Bandar

IMG_20201129_160316

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Jemaat Gereja Pantekosta di Indonesia (GPdI) Ebenheazer Ujung Bandar yang berada di Kecamatan Rantau Selatan Kabupaten Labuhanbatu Sumatera Utara menerima fasilitas dan makanan gratis dari Gerakan Amal Nanam Sedekah (GANAS), Minggu (29/11/2020).

Pendeta (Pdt) E.A Silitonga yang didampingi Pdt.Yepta H.Silitonga,STh.MTh menayamapaikan ucapan terimakasih kepada Pendiri dan Pembina GANAS Eko Pranata,SH.MKn serta seluruh Donatur dan pengurus GANAS yang telah menentukan fasilitas dan makanan gratis yang ditempatkan di areal Gereja GPdI ini.

Sebagai hamba Tuhan saya sangat senang atas apa yang telah dilakukan oleh Yayasan GANAS ini karena Tuhan juga telah berfirman kepada kita “Lebih terberkati yang memberi dari pada yang menerima” untuk itu apa yang dilakukan oleh GANAS sangat menyenangkan hati Tuhan dan juga hati jemaat, jelas Pdt EA.Silitonga.

Pengurus Gereja GPdI Ujung Bandar Iskandar Sembiring (41) menyampaikan terimakasih kepada seluruh pengurus GANAS yang telah memperhatikan jemaat dengan berbagi makanan gratis.

Apa yang dilakukan oleh Yayasan GANAS ini merupakan suatu pelajaran bagi kita karena berbagi itu sangat indah, dan didalam ajaran Kristen kepada kita semua diperintahkan agar saling mengasihi dan saling memperhatikan satu dengan yang lainnya serta saling bertolong – tolongan, jelasnya.

Pembina Ganas Eko Pranata,SH.MKn melalui telepon Selulernya menyampaikan bahwa saya sangat senang melihat anak – anak bahagia menerima makanan yang disediakan oleh GANAS, semoga ini bisa kita upayakan secara berkesinambungan, jelasnya.(At/Red)

pt sep gambar

Unit Tekap Polsek Kualuh Hilir Tangkap Jurtul Togel, Bandarnya kabur

Sepindonesia | LABURA – Tekap unit Reskrim Polsek Kualuh Hilir (Ledong) berhasil menangkap pelaku judi jenis togel dan Kim inisial…

Read More...

Polsek Panai Tengah Bantu 60 KK Di Wilayah Hukumnya

Sepindonesia | LABUHANBATU – Personil Polsek Panai Tengah yang dipimpin oleh Iptu Hendri Abdon Silalahi melaksanakan kegiatan Bakti Sosial dalam…

Read More...

Bupati Labuhanbatu Serahkan BST APBD Kepada 3.802 KK Di Kecamatan Bilah Hulu

Sepindonesi.com | LABUHANBATU – Bupati Labuhanbatu H.Andi Suhaimi Dalimunthe ST.MT prioritaskan dunia pendidikan dan kesehatan sebagai corong menuju masyarakat yang sejahtera…

Read More...

Bupati Labuhanbatu Serahkan  BLT 3.008 KK Di Kecamatan Bilah Hilir

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Bupati Labuhanbatu H.Andi Suhaimi Dalimunthe,ST.MT menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT)  dari APBD Kabupaten Labuhanbatu kepada 3.008…

Read More...